Translate

Tutorial Cara Membuat Efek Salju

Bulan Desember telah tiba. Umat Nasrani merayakan natal. Dan di Eropa sana, natal identik dengan salju. Hm.. sayangnya di Indonesia salju hanya ada di puncak Jayawijaya. Nah, gimana kalau kita membuat efek salju saja pada blog kita?
Caranya cukup mudah.

1. Masuk ke bagian Template.
2. Klik Edit Template.
3. Cari tag </head>
4. Copas code ini di atas code </head> :
<script src='http://misbahudin-dcaesga.googlecode.com/files/efek-salju.js'/>
5. Save template

Refresh blog kamu, maka efek salju akan segera muncul. Simple bukan?
Dan jika kamu perhatikan dengan baik, efek salju ini termasuk unik. Jika kamu mengarahkan cursor kamu ke kiri, seakan akan ada angin meniup dari kanan, sehingga salju bergerak jatuh ke arah kiri, dan sebaliknya.
Selamat mencoba, semoga berguna.

Tutorial cara membuat kalender hari libur Indonesia

Ok, sebelum tidur ane mau berbagi tutorial cara membuat kalender hari libur Indonesia. Semula ane ingin mencari kalender meja karena ane pengen yang praktis dan gampang dicorat coret. Tapi karena ane ngga kerja di perusahaan, jadi ane ga dapat jatah kalender. T.T ciyan... Kemarin sempat minta sama teman, tapi katanya belum ada stok kalender yang baru.
Nah buat teman2 yang ingin punya kalender di desktop lengkap dengan hari libur nasional Indonesia, gadget ini bisa dicoba ya: namanya Windows Live Calendar Gadget.

Walaupun namanya windows live calendar gadget, gadget ini bisa difungsikan offline kok. jadi tanpa internet pun bisa jalan. asik kan?
Saya baru nyoba di windows 7 ya.. Dan ini gadget desktop, bukan sperti software yang bisa di install, pake next-next an gitu...

Ok. Langsung ke tutorial.
1. Download Windows Live Calendar Gadgetdi sini.
2. Double click sampai di desktop muncul kalender nya.
3. Download data hari libur nasional Indonesia disini.
4. Klik tanda kunci di widget calendar di desktop ente.
5. Klik browse, lalu cari file hari libur nasional Indonesia yang sudah didownload tadi.
6. Jadi deh..

Catatan: Kalau ente pake theme Midnight2 , yang warna orange itu hari sekarang, dan yang abu abu itu hari libur nasional. Cara ngelihat detailnya, ente tinggal klik aja tgl yang diblok abu abu, ntar keterangan muncul di bawahnya.

Kalau mau di sinkronisasi dengan kalender windows live juga bisa.
Kalau pengen nambahin info weather forecast, bisa nambahin link ini http://ical.wunderground.com/auto/ical/global/stations/11032.ics?units=metric&reg di bagian "url's of calendar".


Gampang kan? Sekarang, tugas ente hanya setahun sekali nyari update-an hari libur nasional di situs tadi itu.
Cuman update setahun sekali, ente bisa dapat kalender 2013, 2014, 2015, 2016, sampe dunia kiamat gan!! :D

Semoga tutorial cara membuat kalender hari libur Indonesia ini bisa mengurangi sampah kertas dan sampah masyarakat di negeri tercinta Indonesia jaya... :D


Tutorial PHP Date - Menampilkan tanggal dengan PHP

Kali ini saya akan membahas mengenai fungsi tanggal dalam php.
Kita bisa menampilkan tanggal (sesuai server) dengan cara berikut:

---------------------
<?php
echo date('Y-m-d H:i:s');
?>
---------------------

Y-m-d H:i:s adalah format tanggal yang kita inginkan.
Misalkan saat ini waktu server di tanggal 13 Desember 2013, Script di atas akan menampilkan tanggal sebagai berikut:
2013-12-13 01:24:00

Untuk daftar format tanggal di php dapat diihat di tabel berikut ini:
Format Deskripsi Contoh hasil keluaran
Hari --- ---
d Hari, dengan angka nol di depan 01 sampai 31
D Nama hari dengan 3 huruf awal Mon sampai Sun
j Hari, tanpa angka nol di depan 1 sampai 31
l (huruf 'L' kecil) Nama hari lengkap Sunday sampai Saturday
N ISO-8601 numeric yang mewakili nama hari (mulai PHP 5.1.0) 1 (untuk Monday) sampai 7 (untuk Sunday)
S Akhiran bahasa Inggris untuk hari (2 karakter) st, nd, rd or th. Bisa digunakan dengan j
w Angka numerik yang mewakili nama hari 0 (untuk Sunday) sampai 6 (untuk Saturday)
z Hari dalam setahun (mulai nol /0) 0 sampai 365
Minggu --- ---
W ISO-8601 angka minggu, diawali dengan hari Senin (ada setelah PHP 4.1.0) Contoh: 42 (minggu ke 42 )
Bulan --- ---
F Nama bulan lengkap January sampai December
m Representasi nama bulan dengan awalan angka nol 01 sampai 12
M 3 huruf mewakili nama bulan Jan sampai Dec
n Representasi nama bulan tanpa awalan angka nol 1 sampai 12
t Jumlah hari dalam bulan yang terkait 28 sampai 31
Tahun --- ---
L menunjukkan apakah tahun itu adalah tahun kabisat 1 = tahun kabisat, 0 sebaliknya.
o Angka tahun sesuai ISO-8601. Sama seperti Y, kecuali angka minggu ISO (W) merujuk pada sebelum atau sesudah tahun depan (mulai PHP 5.1.0) Contoh: 1999 atau 2003
Y Angka tahun lengkap Contoh: 1999 or 2003
y 2 Angka tahun Contoh: 99 atau 03
Jam --- ---
a AM atau PM dalam huruf kecil am atau pm
A AM atau PM dalam huruf besar AM atau PM
B Waktu  internet Swatch 000 sampai 999
g Format 12 jam tanpa angka nol di depan 1 sampai 12
G Format 24 jam tanpa angka nol di depan 0 sampai 23
h Format 12 jam dengan angka nol di depan 01 sampai 12
H Format 24 jam dengan angka nol di depan 00 sampai 23
i Menit dengan angka nol di depan 00 sampai 59
s Detik, dengan angka nol di depan 00 sampai 59
u Mikrodetik (mulai PHP 5.2.2). Catatan: date() selalu meng-generate 000000 karena adalah parameter integer, DateTime::format() mendukung microseconds. Contoh: 654321
Timezone --- ---
e Timezone identifier (mulai PHP 5.1.0) Contoh: UTC, GMT, Atlantic/Azores
I (capital i) Apakah ada daylight saving time 1 jika masuk Daylight Saving Time, 0 Sebaliknya.
O Perbedaan dengan waktu GMT (dalam jam) Contoh: +0200
P Perbedaan dengan waktu GMT (dalam jam dan menit) Contoh: +02:00
T singkatan Timezone Contoh: EST, MDT ...
Z Perbedaan timezone dalam detik. Timezone di barat UTC selalu negatif, di timur UTC selalu positif. -43200 sampai 50400
Date/Time Lengkap --- ---
c sesuai ISO 8601 (Mulai PHP 5) 2004-02-12T15:19:21+00:00
r Tanggal sesuai RFC 2822  Contoh: Thu, 21 Dec 2000 16:01:07 +0200
U Detik sejak waktu masa UNIX (January 1 1970 00:00:00 GMT)

Tutorial IE 8 Crash

Kemarin saya sudah membuat website dan berjalan normal di chrome dan firefox. Tapi giliran dicoba ditest di internet explorer 8, browser ie 8 langsung crash dan hang. Saya coba buka web lain, jalan normal. Huadeuh... bikin pusing aja..
Seharian saya nyari kesalahan apa yang sekiranya membuat browser IE 8 ini langsung crash tiba tiba.
Ternyata setelah saya coba cara ini, website saya bisa berjalan normal di IE 8.
Caranya ternyata, kamu perlu menaruh javascript sebelum css.
Mungkin cara ini berlaku untuk beberapa kasus, seperti yang saya alami. Bisa juga website kamu crash di IE 8 karena hal lainnya.
Tapi cara ini patut dicoba juga.
Semoga membantu.
:)

Tutorial Cara Membuat Multi Yahoo Messenger

Yahoo Messenger adalah sarana komunikasi yang sangat banyak digunakan oleh orang diseluruh dunia.
Walaupun saat ini banyak sarana komunikasi chatting, tetapi yahoo messenger tetap diminati oleh sebagian besar orang di seluruh dunia.

Karena saya punya beberapa akun yahoo, kadang kontak saya terserbar dimana mana, sehingga saya harus logout-login ke beberapa akun untuk mengkontak teman saya itu. Nah, kali ini saya ingin berbagi tutorial cara membuat multi yahoo messenger. Maksudnya dengan satu aplikasi yahoo messenger, kita bisa login beberapa account.

(Saya nyobanya di windows 7 ya bro n sistah.. )

1. Klik ikon windows>search "regedit"

2. Buka: HKEY_CURRENT_USER -> Software -> Yahoo -> Pager -> Test

3. Klik kanan, pilih New -> String Value. Kasih nama plural.
4. Double klik plural tersebut, dan untuk value nya isikan angka nol (0).

Nah, sekarang, setiap kali kamu double klik shortcut yahoo messenger, kamu bisa login dengan akun yahoo yang berbeda.

Semoga bermanfaat.

Tutorial Mysql Error: 2002 - No connection could be made because the target machine actively refused it

Pagi ini tiba tiba mysql saya ga bisa diakses. Cuman nongol tulisan:
2002 - No connection could be made because the target machine actively refused it



Waduh, kaget campur was was karena kerjaan saya udh banyak banget, ditambah kena error mysql. Saya coba restart, ternyata hasilnya sama saja.

Dan ternyata, solusinya cukup simple.
Kalau kamu pakai windows 7, pakai cara ini;
1. Buka Control Panel > Cari di kotak pencarian "services"

2. Klik View local services
3. Cari mysql di daftar itu. Klik kanan, pilih restart. Tunggu beberapa saat hingga loading bar selesai.

Mysql dan phpmyadmin akan bekerja normal kembali.
Semoga membantu.


Tutorial Pemrograman PHP Dasar

Kali ini kita bicara mengenai PHP -bukan Pemberi Harapan Palsu ya.
Php itu singkatan dari PHP Hypertext Processor, yang dikembangkan mulai tahun 90an.
Saat ini mayoritas website menggunakan PHP sebagai bahasanya.
Mengapa memakai php? Saya memakai php karena dari sekian banyaknya bahasa pemrograman, salah satu yang bisa merambah dunia adalah php. Karena website bisa diakses darimana saja, kecuali website kamu dilarang oleh pemerintah tertentu. Misal website kamu berisi gambar porno, beberapa dns akan memblok websitemu.

Untuk belajar php, kamu sebaiknya menggunakan xampp, yang bisa didownload dari http://www.apachefriends.org/en/xampp.html. Silakan pilih sesuai dengan operating system yang kamu punyai.

Saya mengasumsikan kamu menginstall xampp di C:/Program Files/xampp.
Setelah xampp terinstall, buka folder htdocs, lalu buatlah folder (namanya terserah), supaya eksperimen kamu lebih rapi. Misalkan kamu membuat folder situs di dalam htdocs.
Di dalam folder situs, buatlah file notepad baru, lalu rename dengan nama index.php.

Buka file index.php dengan notepad, lalu ketikkan kode berikut ini (tanpa garis putus putus):
------------------
<?php
echo "Hello World!!";
?>
------------------

Lalu buka browser kesayangan kamu, misal chrome. 
Bukalah "localhost/situs".
Jika ada tulisan Hello World di situ, maka kita sudah siap untuk belajar php.

:)

Tutorial Pemrograman Dasar

Pemgrograman, kata itu sepertinya hanya milik orang orang pintar bukan?
Orang berkacamata, kutubuku, ga gaul, kerjaannya melototin monitor komputer ...
Hahahahaha....dulu kirain juga gituh.. ternyata nggak lho..
Ga semua orang yang suka pemrograman seperti deskripsi di atas.. Itu hanya secara umum saja, generalisasi tepatnya..

Sebenarnya kita semua melakukan pemrograman di tiap tiap hari. Sadar atau tidak, otak kita bekerja dengan cara yang sama: logika berpikir. Jadi intinya, jika kamu bisa menghitung 3+5=8, maka kamu bisa melakukan pemrograman. 

Apakah sesimple itu? Secara konsep, iya. Karena pemrograman itu sesuatu hal yang logis, yang kita buat secara berurutan, sehingga maksud kita bisa tercapai.
Contohnya, kamu ingin membuat kopi. Apa yang akan kamu lakukan?
Misal:
1. Manasin air
2. Mengambil gelas, sendok, gula, dan kopi.
3. Memasukkan gula & kopi ke gelas
4. Menuang air panas ke gelas
5. Mengaduk kopi

Mungkin ada beberapa dari kamu yang berbeda dalam langkah membuat kopi, tidak seperti contoh di atas. It's ok. Semua punya gaya membuat kopi masing masing. Demikian juga pemrograman, semua programmer mempunyai gaya masing masing. So, jangan minder kalo "gaya" kamu tidak seperti programmer yang lain ya..

Keep programming and keep the world safe.